Kelompok Selapanan Kabupaten Brebes
*beberapa foto diambil sebelum pandemi
(scroll ke bawah)

Kelompok Selapanan di tiga desa di Kecamatan Paguyangan ini, rutin mengadakan pertemuan untuk membahas berbagai permasalahan desa. Kumpul-kumpul ini dimanfaatkan untuk mendorong program-program desa, agar semaksimal mungkin memberi manfaat bagi warga terutama kelompok miskin dan rentan termasuk penyandang disabilitas.

Anggota Kelompok Selapanan aktif melakukan pendataan terhadap warga yang membutuhkan bantuan. Salah satunya mendata anak-anak putus sekolah di Desa Wanatirta ini, agar bisa bersekolah lagi.

Nur Khasanah, Ketua Kelompok Selapanan dari Desa Kedungoleng mengunjungi salah satu warga lanjut usia, untuk menampung aspirasinya. Kelompok Selapanan juga dilibatkan sebagai tim penyusun Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKP Desa) yang dikenal dengan sebutan Tim Sebelas (11).

Darniah, warga Desa Cipetung berhasil mendapatkan akta kelahiran untuk anaknya secara mudah, dekat, dan gratis berkat bantuan dan fasilitasi dari Kelompok Selapanan.

Berbagai permasalahan desa dibahas dalam pertemuan Kelompok Selapanan dari Desa Kedungoleng, Cipetung, dan Wanatirta di Kecamatan Paguyangan. Hasil pertemuan ini kemudian disampaikan kepada pemerintah desa maupun pihak-pihak terkait.

Selain memberi masukan kepada pemerintah desa, Kelompok Selapanan juga membantu masyarakat miskin dan penyandang disabilitas mengurus dokumen kependudukan.